Pages

23 Juli 2013

RESEP SEHAT ANAK : BUBUR BERAS MERAH WORTEL DAN BAYAM

Beberapa manfaat dari beras merah adalah:
  • Memiliki kandungan vitamin B1, B6 dan B12 yang cukup tinggi sehingga sangat tepat untuk proses perkembangan tubuh bayi
  • Khusus untuk kulit ari dari beras merah sangat baik untuk perkembangan otak bayi
  • Kandungan seratnya sangat tinggi sehingga baik untuk pencernaan bayi.
Beras merah sebagai bahan dasar bubur bayi biasanya sudah melalui proses pengolahan menjadi bentuk tepung beras merah siap pakai. Jika disajikan dalam bentuk bubur bayi kasar dapat menggunakan beras merah utuh yang sudah dicuci bersih dan direndam 2 - 3 jam terlebih dulu.

 

 

Bahan-bahan

  • 2 sdm tepung beras merah
  • 100 ml air hangat
  • 200 ml ASI perah atau susu formula
  • 60 gram wortel, kukus hingga lunak
  • 4 - 5 lembar daun bayam, rebus dan cincang  halus

 Cara Membuat :


  • Siapkan tepung beras merah dalam mangkuk, larutkan dengan air hangat
  • Masak di atas api kecil sampai matang
  • Masukkan wortel dan bayam, aduk sambil dilumatkan dan tercampur rata
  • Angkat dan tunggu hingga hangat
  • Tuangkan ASI perah atau susu formula cair dan aduk hingga rata
  • Sajikan selagi hangat

Selamat mencoba.....


1 komentar: